KULTUM PENDAR HIKMAH

DOA DI ANTARA DUA SUJUD

Oleh : CM. Hizboel Wathony
Ahad, 02 September 2018 / 21 Dzul Hijjah 1439 Hijriyah

“Ya Allah, ampunilah segala dosa-dosaku, sayangi diriku, tutupi segala kekuranganku, angkat derajatku, limpahkan rezeki padaku, bimbinglah perjalanan hidupku, berilah kesehatan padaku dan maafkan segala kesalahanku. Itulah arti doa di antara dua sujud yang setiap hari dibaca minimal 17 kali”.


Anak-anakku semuanya,

Mari kita kembali untuk menelaah dalam kehidupan kita sehari-hari dan juga menelaah pengabdian kita kepada Allah SWT. Di dalam kehidupan sehari-hari terkadang kita disibukkan dengan persoalan yang akhirnya kita protes kepada Allah SWT. Kita sudah merasa banyak ibadah bahkan berdoa namun mengapa Allah SWT tidak mengabulkan? Masih banyak persoalan yang datang silih berganti dan terus menerus menghimpit kehidupan kita. Yang harus diketahui ialah bagaimana sikap hati kita di dalam berdoa kepada Allah SWT. Terkadang kita tidak faham dan tidak mengerti apa yang kita ungkapkan dan sampaikan atau munajatkan kepada Allah SWT. Banyak orang yang sibuk dengan berbagai macam doa namun ia tidak sadar bahwa setiap saat ia berdoa kepada Allah SWT. Sebut saja doa yang ada di dalam shalat yaitu doa diantara dua sujud. Coba renungkan baik baik. Di dalam shalat disebut puji dan doa. Puji dan doa itu berarti kita selalu menyanjung kepada Allah SWT. Doa yang paling baik ialah dimana orang selalu mengawali dengan tahmid kepada Allah SWT dan  shalawat kepada Rasulullah SAW. Jika kita kembali melihat dan memperhatikan apa yang telah kita lakukan, kita akan terkejut dan terpesona bahwa betapa dahsyat dan istimewanya. Doa yang istimewa yang kita selalu panjatkan namun kita tidak sadar yaitu saat kita berdoa duduk diantara dua sujud, kita menyatakan :

‎رَبِّ اغْفِرْلِيْ وَارْحَمْنِيْ وَاجْبُرْنِيْ وَارْفَعْنِيْ وَارْزُقْنِيْ وَاهْدِنِيْ وَعَافِنِيْ وَاعْفُ عَنِّيْ

ROBBIGHFIRLII WARHAMNII WAJBURNII WARFA'NII WARZUQNII WAHGDINII WA'AAFINII WA'FU 'ANNII

Artinya :

Ya Allah,ampunilah dosaku,belas kasihinilah aku dan tutupila segala kekuranganku/aibku dan angkatlah derajatku dan berilah rezeki (yang berkah) kepadaku,dan bimbinglah aku dan berilah kesehatan padaku dan berilah ampunan kepadaku

Doa tersebut sangat luar biasa sekali. Ayo kita renungkan baik baik. Isi di dalam doa tersebut :

1. ROBBIGHFIRLII رَبِّ اغْفِرْلِيْ

“Ya Allah ampunilah dosa kami”

Ya Allah, ampuni segala dosa-dosaku yang berarti dosa segala yang pernah kita lakukan kita mohon ampunan kepada Allah SWT. Apabila seseorang telah terlepas dari berbagai dosa rasanya ringan melakukan berbagai macam ibadah apapun. Semakin banyak dosa, semakin kita berat melakukan berbagai macam kebaikan.

2. WARHAMNII وَارْحَمْنِيْ

“Ya Allah kasihilah aku, sayangilah aku”

Kita renungkan baik baik. Apabila kita disayangi Allah SWT betapa istimewanya mendapatkan kasih sayang dari Allah SWT, tuhan semesta alam. Orang yang disayangi Allah SWT aman hidupnya dari dunia hingga akhirat.

3. WAJBURNII وَاجْبُرْنِيْ

“Ya Allah tutupilah segala kekurangan ku atau aibku”

Ya Allah tutupilah segala kekuranganku sebagai manusia biasa.  Segala bentuk kekurangan apapun, kekurangan sebagai manusia biasa diantara manusia lainnya, kekurangan sebagai hamba yang mengabdi kepada-Mu, tutupi semua itu. Dan ini juga Allah SWT menjelaskan di dalam hadis qudsi bahwa siapapun yang menutupi aib saudaranya maka Allah SWT akan tutupi kekurangan dan dosanya di hari kiamat. Yang berarti kalimat wajburni itu sangat dahstar.

4. WARFA'NII وَارْفَعْنِيْ

“Ya Allah angkatlah derajat-ku”

Baik derajat di dunia maupun di akhirat. Derajat dalam arti status kehidupan, status dalam pekerjaaan, status dalam rumah tangga dan banyak lagi status derajat termasuk derajat yang dijelaskan oleh Allah SWT “hum darojatun indallah” mereka bertingkat-tingkat derajatnya di sisi Allah SWT yang berarti kita memohon kepada Allah SWT yang apabila dikabulkan betapa istimewanya orang yang ditingkatkan derajatanya disisi Allah SWT.

5. WARZUQNII وَارْزُقْنِيْ

“Ya Allah limpahkanlah rezeki yang berkah kepadaku”

Tidak penting banyak rejeki, yang terpenting ialah berkah. Berlimpah rejeki yang berkah itu yang istimewa yang membawa selamat, tentram, sehat dan lain sebagainya.

6. WAHGDINII وَاهْدِنِيْ

“Ya Allah bimbinglah aku”

Bimbinglah kami di jalan-Mu, di jalan yang baik dan benar. Walau ia berlimpah rizki, ia tetap berada di jalan Allah SWT.

7. WA'AAFINII وَعَافِنِيْ

“Ya Allah sehatkanlah kami untuk mengabdi kepada Engkau”

Tidak ati arti rizki yang berlimpah jika kita tidak sehat. Sehat itu penting dan istimewa. Betapa istimewa doa doa tersebut jika kita renungkan.

8. WA'FU 'ANNII  وَاعْفُ عَنِّيْ

“Ya Allah maafkanlah kami”

Yang berarti hapuskanlah kesalahan-kesalahan kami. Kesalahan disini maksudnya kesalahan sebagai manusia yang mudah khilaf bahwa manusia itu tempatnya lupa dan khilaf.

Doa-doa tersebut sangat luar biasa dan istimewa. Andai berdoa dengan tuma’nina dengan baik dan benar dan dirasakan, dinikmati saat doa duduk di antara dua sujud itu, maka benarlah Ia menyatakan : “Mintalah kepada-Ku, niscaya Aku kabulkan”, benar Allah SWT mengabukkannya.

‎وَقَالَ رَبُّكُمُ ادْعُونِي أَسْتَجِبْ لَكُمْ إِنَّ الَّذِينَ يَسْتَكْبِرُونَ عَنْ عِبَادَتِي سَيَدْخُلُونَ جَهَنَّمَ دَاخِرِينَ

Dan Tuhanmu berfirman: "Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina dina". (QS. Ghafir ayat 60).